Minggu, 05 Desember 2010

Tipz pacaran jarak jauh

 



Pacaran-jarak-jauhMungkin salah satu dari kalian saat ini sedang menjalani cinta jarak jauh. Hm.., memang asik  menjalani cinta jarak jarak jauh. Perasaan akan terasa lebih seru, ada rasa curiga yang datang tiba-tiba , ada rasa bahagia tatkala dia tiba-tiba menghubungi kita, dan lebih akrab dengan rasa rindu dihati kita. Pokoknya seru !!.
Cinta memang tak kenal tempat dan waktu, dimana saja perasaan itu bisa bersemi. Karena itu banyak bermunculan pasangan yang berbeda jarak dipisahkan, sungai, gunung, laut, sampai benua. Pasangan semacam ini memang punya tantangan sendiri. Jika kepercayaan dan cinta tak terlalu kuat, hubungan bisa gampang berantakan. Sebelum itu terjadi, baca dulu tips ini:

1:Komunikasi
Zaman sekarang semuanya sudah serba mudah. Walau beda benua banyak alternatif komunikasi yang bisa ditempuh. Selain telepon, dengan kecanggihan internet ngobrol lewat chatting bisa dilakukan. Mau kirim foto, sampai video semuanya serba mungkin. Apalagi biayanya juga jauh lebih murah. Tak ada lagi alasan untuk tak berkomunikasi. Ada keraguan, kecurigaan, atau perasaan lainnya, utarakan langsung pada sang kekasih. Jangan memendam dan menebak-nebak sendiri…..
Tentang frekuensinya, sesuaikan dengan kegiatan masing-masing. Jangan sampai mengganggu dan membuat si dia kesal.
Tapi disela-sela komunikasi elektronik, tak ada salahnya sekali-sekali diselingi dengan surat biasa lewat pos. Selain lebih personal, di surat biasa anda bisa membubuhkan wewangian yang sering anda gunakan sehingga menimbulkan perasaan nostalgia pada dirinya. Jika si dia rindu pada makanan rumah tak ada salahnya sekali-sekali mengirim masakan favorit dia. Tapi sebelum itu cek dulu dengan perusahaan pengiriman atau kantor pos tentang prosedur pengiriman makanan.

2:Buat kejutan
Kejutan seringkali menjadi penyegar suatu hubungan. Untuk yang jarak jauh bisa memanfaatkan jasa pengiriman. Sesekali mengirim bunga bisa menjadi penawar rindu yang romantis. Jika memang ada waktu yang cukup untuk liburan kejutkan dia dengan datang ke kotanya. Tapi ingat juga kesibukannya, jangan terlalu banyak menuntut waktunya. Jika memungkinkan, cari tahu dulu jadwal dia pada hari itu. Kunjungan anda juga tak perlu lama-lama, yang penting perasaan rindu sudah terobati.

3:Tetapkan peraturan
Untuk menghindari salah paham dan hal-hal yang tidak diinginkan sebaiknya anda menetapkan beberapa aturan dasar. Misalnya, berapa lama harus bertemu, apakah setiap hari harus menelepon, adakah hari khusus dimana anda harus bertemu, serta berbagai aturan main lainnya.

4:Antisipasi segala kemungkinan
Namanya hubungan jarak jauh, faktor penghalang pasti banyak menghadang. Walaupun sudah buat rencana anda harus selalu siap untuk kemungkinan terburuk. Misalnya ketika sudah janji bertemu, kekasih anda ada meeting tiba-tiba. Atau bisa saja anda tak bisa pergi bertemu dia karena sahabat perlu teman curhat setelah putus dari pacar.

5:Percaya dan Sabar
Ketika sudah berkomitmen untuk hubungan jarak jauh, kepercayaan pada pasangan sangat penting. Jika tak bisa percaya pada pasangan sebaiknya anda berpikir dua kali sebelum menjalani hubungan jarak jauh. Anda bisa lelah sendiri disiksa kecurigaan dan kecemburuan karena tak bisa selalu mengawasi sang kekasih. Jika ada perasaan curiga atau gelisah, langsung ungkapkan kepadanya. Jangan dipendam sendiri dan berkembang menjadi masalah.
Keadaan emosi memang sulit dikontrol. Kadang kesal sedikit bisa jadi masalah. Khusus untuk pasangan jarak jauh, kesabaran adalah aspek yang penting. Seperti dilansir lovearticle, emosi pasangan pada hubungan jarak jauh lebih mudah meledak. Padahal seharusnya pasangan tersebut sangat menghargai saat-saat ketika mereka bertelepon atau bertemu.
Karena itu, jika timbul masalah sebaiknya coba bersabar dan jangan langsung meledak. Ingat, pertemuan dan komunikasi yang cukup sulit sebaiknya diisi dengan hal-hal yang menyenangkan supaya hubungan lebih mesra. Selalu akhiri pembicaraan dengan kata-kata yang manis.

6:Timbang baik dan buruknya
Tidak semua orang bisa menjalani hubungan jarak jauh dengan baik. Perlu banyak kesabaran dan usaha untuk melewati itu semua. Coba pertimbangkan positif dan negatif hubungan yang tengah dijalani. Apakah anda dan pasangan bahagia? Apakah anda lebih sering bertengkar daripada bermesraan? Apakah hubungan berubah menjadi buruk setelah kekasih pindah ke kota lain? Dan berbagai hal lainnya.
Jika setelah ditimbang ternyata hal buruk lebih unggul, tak ada salahnya anda berpikir dua kali untuk melanjutkan hubungan jarak jauh. Jangan tergesa-gesa mengakhiri hubungan, bicarakan dulu baik-baik dengan kekasih. Beri alasan dan argumen yang tepat. Pada akhirnya, akan sangat baik jika anda dan pasangan bisa menemukan jalan keluar. Siapa tahu adanya perubahan malah akan membuat lebih mesra. Tapi jika tidak, kenyataan pahit memang harus ditempuh. Lagian siapa yang mau terus-terusan sedih dan menderita karena cinta.

7:Prediksi masa depan
Hubungan yang punya tujuan, pasti bikin anda dan pasangan lebih semangat menjalaninya. Jika memang sudah saatnya tak ada salahnya menguatkan komitmen. Setidaknya jangan menghindar jika membicarakan hal tersebut. Suatu hubungan terutama jarak jauh perlu ‘iming-iming’ yang membuat anda dan pasangan tetap kuat. Setidaknya ada sesuatu yang diharapkan dan dituju.

Senin, 29 November 2010

Tips Agar Pacaran Tidak Membosankan



Mungkin diantara temen-temen ada yang sedang mengalami kebosanan atau kejenuhan dalam hubungan, dan lagi gak punya ide mau ngapain. Nah disini coba kasih sedikit tips agar pacaran tidak membosankan, yang pernah dilakukan orang lain , dan saya pun telah mencobakan nya dengan pasangan , semoga juga bisa jadi solusi buat yang lagi buntu.
 
Berikut ada beberapa tips agar pacaran tidak membosankan yang mungkin berguna dan bisa membantu temen-temen. Bukan hal yang mutlak koq buat dilakukan, hanya sedikit ‘ide’ saja.

1. Jangan terlalu sering ketemu
Frekuensi bertemu yang terlalu sering akan membuat hubungan cepat hambar. Dalam hubungan apapun yang penting kualitasnya bukan kuantitasnya.

2. Kabur dari pasangan
Sesekali anda perlu ‘kabur’ dari pasangan. Maksudnya jika anda terbiasa dengan ‘melaporkan’ semua aktifitas, cobalah keluar dari kebiasaan itu.

3. Berbaur dengan temannya
Tidak ada salahnya berbaur dengan teman – teman dari pasangan anda. Jika anda sedang bosan dengan pacar, bisa dialihkan dengan teman-temannya yang dia sudah kenal.

4. Moment dadakan
Jangan terlalu lempeng dengan hubungan anda, itu sangat membosankan. Buatlah moment dadakan untuk acara sekecil apapun, karena hal tersebut akan membuat pasangan merasa tiap saat adalah moment berharga.

5. Surprise kecil
Jangan segan-segan memberikan kejutan kecil pada pasangan. Tidak harus selalu pria ke wanita, bisa sebaliknya. Karena hubungan pacaran adalah hubungan dua arah.

6. Olahraga berdua
Lepas dari rutinitas yang menguras otak dan fikiran, coba anda buat jadwal khusus berdua ke gym atau hanya sekedar jogging berdua. Bahkan bisa juga hubungan anda makin erat.

7. Mengenal keluarganya
Mengenal keluarganya tidak hanya anda yang akan memutuskan menikah. Saat pacaran juga perlu mengenal keuarga masing-masing. Sesekali berbaurlah dengan keluarganya tanpa melibatkan pasangan anda.Seperti berbelanja dengan ibunya, atau ke karaoke dengan kakaknya.

8. Ke Salon berdua
Salon bukan hanya milik wanita, pria juga wajib ke salon. Ajaklah pasangan anda saat ke salon, bukan untuk menemani atau sekedar menunggui, tapi libatkan pasangan dalam kegiatan salon anda. Seperti creambath atau perawatan tubuh lainnya.

9.Panggilan sayang
Panggilan sayang haruslah selalu ada dalam suatu hubungan. Jangan memanggil dengan kalimat ’sayang’,'cinta’, de.el.el saja, tetapi variasikan panggilan anda, agar tidak sama dengan pasangan-pasangan lain.

Semoga tips agar pacaran tidak membosankan ene berguna yah guys…..sebenernya bukan buat yang lagi pacaran ajah sih, yang udah berkeluarga juga boleh dicoba koq .Selamat mencoba…!!

10 tips pacaran yang menghasilkan hubungan maniz

Dalam berhubungan pacaran sering kali pertengkaran dan perselisihan karena hal yang sepele timbul akibat suatu hal yang terkadang tidak penting. 
Berikut ini tips pacaran agar menghasilkan hubungan yang manis.

1. Realistis
Jangan coba mengubah pasangan Anda menjadi orang lain. Cinlah pasangan Anda apa adanya dan pelajari nilai lebih pasangan Anda yang tidak kelihatan secara visual.

2. Selalu bicarakan segala hal
Jangan membuat asumsi tentang perasaan pasangan Anda. Belajarlah untuk mengekspresikan diri Anda sehingga pasangan Anda mengerti Anda sedang marah, kecewa atau senang! Jika Anda berhenti untuk berbicara satu sama lain, itu artinya hubungan Anda berada di ambang bahaya…

3. Lakukan aktivitas bersama
Buatlah suatu jadwal agar Anda mengerjakan sesuatu bersamaan. Melakukan olah raga atau melibatkan diri Anda pada aktivitas yang sifatnya bersama; sesuatu yang membuat Anda berdua menikmatinya. Bisa jadi dengan cara menonton VCD, atau saling berpegangan tangan di sepanjang mal yang Anda kunjungi. Menikmati pertunjukan kesenian? Mengapa tidak! Jika Anda lebih banyak menghabiskan waktu bersaa teman-teman daripada pasangan sendiri, itu tandanya Anda harus memulai saat-saat indah bersamanya.

4. Saling pengertian
Dalam sebuah hubungan ada yang namanya saling memberi dan menerima, maka pelajarilah agar Anda menjadi bagian dari dirinya.

5. Perlihatkan cinta Anda
Belilah bunga, permen atau parfum atau sesuatu yang menandakan Anda mencin pasangan Anda, meski pun Anda baru menikah selama lima tahun. Buat hal-hal kecil yang mampu mengingatkan seseorang bahwa ada yang memperhatikan dirinya dan tentu saja terus mencinnya.

6. Saling menghormati
Berhentilah membuat gurauan tentang potongan rambutnya atau apa pun yang membuat Anda menertawakan pasangan Anda. Cinta adalah bagaimana menghormati perasaan pasangan Anda dan sensitif setiap waktu.

7. Kubur masa lalu
Berhenti membawa masa lalu. Tidak seorang pun yang ingin
diingatkan atas sesuatu yang buruk.

8. Buanglah perasaan cemburu buta
Setiap pasangan biasanya pernah melewati masa Ketidak nyamanan ketika sedang meniti hubungan, tetapi jangan menerjemahkan ketidaknyamanan itu sebagai kecemburuan. Cemburu itu ibarat racun yang perlahan-lahan menjalar ke dalam sebuah hubungan sebelum ia membunuh rasa cinta. Percayalah kepada pasangan Anda, cinta harus memiliki kepercayaan di dalamnya.

9. Teguhlah pada komitmen Anda
Jika pasangan Anda meninggalkan Anda sepanjang waktu, menunda pertemuan dan membatalkan janjinya maka sudah saatnya Anda perlu untuk berbicara! Jika Anda punya hubungan dengan seseorang, maka buatlah pasangan Anda sebagai prioritas dan sedapat mungkin tidak membuatnya kecewa. Jangan membuat janji-janji yang tidak Anda tepati. Jika pasangan Anda merasa bahwa Anda tidak begitu penting baginya, bersiaplah untuk kehilangan.

10. Jujurlah!
Kejujuran bukan berarti memperlihatkan wajah merengut kala Anda sebal melihat penampilan pasangan Anda. Dalam menerjemahkan? jujur?, artinya kita harus mengekspresikan perasaan kita secara jelas, bukan dengan cara menggerutu. Saat Anda kesal, katakan, dan ketika Anda marah, sampaikan kepadanya tanpa harus berteriak marah. Cinta adalah juga kejujuran dan hubungan tanpa kejujuran tidak pantas dalam
cinta.

Love is...
© nanda putra - Template by Blogger Sablonlari - Font by Fontspace